Selasa, 28 Februari 2012

Karier Naik ...Anak Baik



PARENTING DAN PRODUKTIVITAS KERJA
Dapatkah anda bekerja optimal ketika menghadapi masalah perilaku anak? Tentu fokus kerja anda terganggu dan anda tidak dapat berpikir rasional merespon pekerjaan.
Keterbatasan waktu interaksi anak dan orang tua mendorong kebutuhan kerja sama sinergis antara orang tua dengan pihak ketiga sehingga anak berada dalam satu komando yang sama.
Parenting Program adalah solusi tepat membangun komunikasi harmonis diantara anggota keluarga dan pihak ketiga untuk mewujudkan keluarga bahagia. Fokus program pada pola pendidikan anak untuk membina mentalitas anak yang baik, mandiri dan mempunyai daya juang tinggi.
Ketika kehidupan rumah tangga anda memiliki atmosfir yang baik maka mental dan semangat kerja anda menjadi lebih baik, bukan? Dan anda setuju bahwa karir anda naik dengan dukungan anak yang baik di keluarga anda

TUJUAN PARENTING
·     Meningkatkan mentalitas positif, kreatifitas dan kemandirian anak melalui pendidikan pola asuh anak yang efektif dan aplikatif.
·     Membangun komunikasi harmonis di dalam lingkungan keluarga di tengah keterbatasan waktu interaksi dengan anak untuk mewujudkan keluarga sejahtera yang mendukung semangat kerja di perusahaan.
·     Membangun hubungan sinergis antara orang tua dan pihak ketiga, untuk mewujudkan keberhasilan pendidikan pola asuh anak.

DAMPAK PARENTING
·     Tersedianya pendidikan pola asuh anak yang efektif dan aplikatif bagi seluruh karyawan perusahaan memberi solusi cerdas penyelesaian masalah anak secara baik sehingga karyawan tetap fokus pada pekerjaan saat bekerja di perusahaan.
·     Anak-anak mendapatkan pendidikan pola asuh yang tepat dari orang tua yang bekerja ditengah keterbatasan waktu interaksi untuk penanaman mentalitas dan moral positif, pola pikir kreatif dan kemandirian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar